Senin, 3 Februari 2025
Pelaksanaan Pembinaan Oleh Y.M Wakil Ketua PT.TUN Makassar Beserta Rombongan di Pengadilan Tata Usaha Negara Makassar yang Bertempat di ruang sidang cakra PTUN Makassar dihadiri oleh Ketua PTUN Makassar Bapak Fajar Wahyu Jatmiko, S.H., M.H, Wakil Ketua, Para Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, Staf, CPNS, dan PPNPN PTUN Makassar. Pelaksanaan Pembinaan dilaksanakan selama tiga hari dimulai Hari Senin, 3 Februari 2025 dan akan dilanjutkan hingga hari Rabu, 5 Februari 2025
Pembinaan dari PTTUN Makassar dilakukan oleh Tim yang terdiri dari
- Bapak H. Edi Supriyanto, S.H., M.H (Wakil Ketua),
- Ibu Miskini, S.H., M.H. (Panitera),
- Bapak Keli Margono, S.H (Sekretaris).